Minggu, 10 Mei 2015
Owl City Siap Konser hari ini di jakarta
Untuk ketiga kalinya, Owl City dijadwalkan akan kembali menggelar konsernya di Indonesia. Pada kedatangannya kali ini, Owl City telah direncanakan akan tampil di Bali dan Jakarta. Pertunjukan musik Owl City di Bali sendiri akan diselenggarakan pada 10 Mei sedangkan pertunjukannya di Jakarta akan digelar sehari setelahnya, yakni pada 11 Mei.
Rolling Stone Cafe menjadi lokasi diselenggarakannya konser yang kali ini diberi judul Owl City - Indonesia Tour 2015 tersebut. Pihak promotor 7 Kings Entertainment telah membuka pembelian tiket bagi para penonton yang ingin menyaksikan secara langsung aksi panggung pelantun "Vanilla Twilight" itu sejak Februari lalu.
Terdapat dua harga tiket yang disediakan oleh pihak penyelenggara untuk konser di Jakarta, yakni seharga Rp 650 ribu untuk kelas Festival, dan Rp 1 juta bagi yang ingin mendapatkan kesempatan untuk Meet and Greet.
Sementara itu, pergelaran konser Owl City di Bali rencananya akan digelar di Sky Garden, Legian. Untuk konser di Bali sendiri, pihak penyelenggara menjual tiket konser dengan mematok harga sebesar Rp 750 ribu untuk kelas Festival, dan Rp 1 juta untuk Meet and Greet. Tiket Owl City di Indonesia kali ini pun bisa didapatkan melalui myticketindonesia.com.
Dua konser Owl City sebelumnya di Indonesia terjadi pada 2011 dan 2012 lalu. Pada kedua konser tersebut, proyek musik elektronik yang berasal dari Minnesota, Amerika Serikat itu tampil di tempat yang sama, yakni Tennis Indoor Senayan, Jakarta.
Nama Owl City di Indonesia sendiri memang sudah cukup dikenal. Sejumlah lagu milik Owl City seperti "Fireflies", "Alligator Sky", hingga single sukses "Good Time" yang merupakan hasil kolaborasi dengan penyanyi wanita asal Kanada, Carly Rae Jepsen, pun kerap diputar di radio-radio Tanah Air. Hingga saat ini, Owl City telah merilis sebanyak empat buah album. The Midsummer Station merupakan album keempat mereka yang dirilis pada 2012 silam.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar