1. Satan Jacob (The Devil is a part timer)
Raja iblis yang satu ini melarikan diri ke dimensi lain karena kerajaannya di Ente Isla dikalahkan oleh para ksatria. Tanpa tahu tujuannya, sampailah dia ke Bumi, tepatnya di Jepang. Ternyata di bumi dia tidak bisa menggunakan kekuatan sihirnya seperti saat di Ente Isla.
Dengan sisa-sisa kekuatan sihirnya, sang raja iblis pun menggali informasi mengenai cara hidup di dunia manusia. Akhirnya dia membuat KTP dengan nama Sadao Mao, mencari tempat tinggal, dan menjadi pekerja paruh waktu untuk mencukupi kebutuhan hidupnya seharai-hari hingga menemukan cara untuk kembali ke Ente Isla dan juga menguasai bumi. Uniknya setelah cukup lama tinggal di bumi, bukannya berbuat jahat, sang raja iblis justru merasa senang hidup sebagai manusia. Niatnya pun berubah dari menguasai bumi menjadi melindungi bumi. ^_^
2. Staz Charlie (Blood Lad)
Yang satu ini juga tidak kalah unik dibandingkan dengan Satan Jacob. Staz adalah vampire elit yang nyentrik. Bukannya memperlakukan manusia sebagai sumber makanannya, Staz justru sangat menyukai Anime, Manga dan sangat tertarik dengan dunia otaku.
3. Rin Okumura (Ao No Exorcist)
Awalnya dirinya berpikir bahwa dia adalah seorang anak pendeta yang berbeda dengan anak-anak lain. Namun suatu hari tempat tinggalnya diserang oleh iblis yang ingin mencarinya. Pada kejadian itulah dia akhirnya tahu bahwa dirinya sebenarnya adalah anak raja iblis. Dan Ayahnya yang merupakan Exorcist, ternyata adalah pengawasnya.
Meskipun akhirnya dia tahu bahwa dirinya adalah anak raja iblis, Rin justru memutuskan untuk menjadi Exorcist dan membasmi para iblis. Bersama dengan sodara kembarnya yang seorang manusia biasa, Rin pun berlajar di sebuah akademi Exorcist.
4. Sebastian (black butler)
Terpanggil ke dunia saat Ciel hampir saja mati karena dijadikan korban pemanggilan iblis, Sebastian sang iblis justru mengikat kontrak dengan Ciel untuk menjadi Butler-nya. Awalnya dia hanya tertarik dengan sifat rakus dan gelap yang dimiliki oleh Ciel, tetapi sepertinya lama-lama dia menjadi sangat perhatian dengan Ciel. Namun Sebastian selalu mengatakan bahwa dia hanya menjalankan kontraknya sebagai Butler yang akan selalu membantu dan melindungi Ciel dalam masalah apapun.
5. Raja iblis Picolo (Dragon Ball Z)
Awalnya menjadi musuh yang sangat ingin menguasai Bumi. Namun setelah kedatangan Raditsu, Picolo memutuskan untuk membantu Son Goku. Awalnya dia beralasan bahwa tidak boleh ada penjahat yang lebih kuat darinya di bumi, karena hanya dialah yang boleh menguasai bumi. Sehingga dia mau membantu Son Goku mengalahkan Raditsu. Namun lama-kelamaan dia semakin berpihak dan bekerjasama dengan Goku dan teman-teman untuk melindungi Bumi.
6. Rem (Death Note)
Rem merupaka Shinigami yang tugasnya adalah mencabut nyawa manusia. Namun Shinigami yang satu ini unik. Dia justru mengorbankan hidupnya demi tuannya yang memegang Death Note miliknya. Dengan demikian, sebenarnya yang jahat itu tuannya, bukan Rem-nya. Ya kan??? ^_^
7. Baby Beel (Beelzebub)
Adalah bayi putra raja iblis yang dikirim untuk menguasai bumi. Namun dia justru membantu Oga dalam mengalahkan lawan-lawannya dan membuat Oga menjadi petarung nomer satu. Dan bukannya menguasai Bumi, tetapi justru membantu Oga melindungi Bumi.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar