Luffy - One Piece

Kamis, 09 April 2015

8 film film of the apes


Bagi para pecinta film fiksi ilmiah, pasti sudah sangat mengenal tentang saga planet of the apes. Bagaimana tidak, saga ini merupakan salah satu saga yang oleh para kritikus disebut-sebut saga fiksi ilmiah terbaik setelah star wars karena menghadirkan dunia yang benar-benar baru dan alur cerita yang tidak biasa serta bisa dibilang unik. Saga ini menceritakan tentang sebuah planet di masa depan dimana semua penghuninya merupakan monyet-monyet yang bisa bicara serta memiliki kecerdasan yang sama dengan manusia bahkan memiliki kerajaan serta pemerintahan sendiri.
Awalnya, saga ini dibuat berdasarkan adaptasi novel Perancis yang berjudul La planète des singes. Saga ini memulai serinya yang pertama pada tahun 1968 berjudul Planet of The Apes kemudian dilanjutkan pada tahun 1970 dengan Beneath of The Planet of The Apes, tahun 1971 Escape From The Planet of The Apes, tahun 1972 Conquest of The Planet of The Apes serta seri yang terakhir pada tahun 1973 dengan judul Battle for The Planet Of The Apes. Kelima seri ini mendapatkan sukses yang luar biasa dari segi pendapatan meskipun memiliki kualitas cerita yang berbeda di setiap serinya.


1.planet of the apes (1968)

film pertama dalam seri lima-film asli bercerita tentang: awak kapal angkasa (dipimpin oleh Charlton Heston) menemukan dirinya terdampar disebuah planet curiga bumi-seperti yang diperintah oleh para kera.

2.Beneath the Planet of the Apes (1970)

mengenai judul ini! Banyak aksi di sekuel ini    astronot kedua yang berusaha menjelajahi  nasib Heston di awak , pada kenyataannya,mengambil tempat di bawah permukaan ini (alert spoiler!) masa depan bumi,khususnya, di reruntuhan sebuah stasiun kereta bawah tanah New York City.

3.Escape from the Planet of the Apes (1971)

Di film sebelumnya, 'Beneath the Planet of the Apes', berakhir dengan kehancuran Bumi di masa depan oleh senjata nuklir dari para Kera. Dan kali ini, film dimulai oleh tiga Kera: Cornelius (Roddy McDowall), Zira (Kim Hunter), danDr. Milo (Sal Mineo) yang lolos dari kehancuran bumi dengan menyelamatkan manusia astronot bernama Taylor, dan memperbaiki pesawat ruang angkasanya yang kemudian jatuh di laut California Selatan pada dua tahun sebelumnya (di film pertama). Dan uji coba melalui gelombang besar hasil dari nuklir, mengirim kapal mereka masuk ke lorong waktu dari masa depan kembali ke waktu 2000 tahun sebelumnya yaitu tahun 1973. 

4.Conquest of the Planet of the Apes (1972)

"Conquest of the Planet of the Apes" merupakan sebuah film fiksi ilmiahditahun 1972 yang disutradarai oleh J. Lee Thompson dan diproduseri olehArthur P. Jacobs. Film yang skenarionya ditulis oleh Paul Dehn ini diadaptasikan dari novel Perancis tahun 1963 berjudul 'La Planete des singes' (Planet of the Apes) karya Pierre Boulle, dan merupakan instalment keempat dari lima seri filmPlanet of the Apes yang asli. Kisah film ini merupakan lanjutkan dari film sebelumnya yaitu beberapa tahun setelah Escape from the Planet of the Apes(1971), dibintangi oleh Roddy McDowallDon MurrayRicardo Montalban danNatalie Trundy, dirilis pada tanggal 29 Juni 1972 dan didistribusikan oleh 20th Century Fox. Film ini juga menghasilkan satu seri film lanjutannya yang asli yaituBattle for the Planet of the Apes (1973)

Satu-satunya film dari rangkaian saga Planet of the Apes yang tidak mendapat rating G, dikarenakan kadar kekerasan yang ada di dalamnya terbilang tinggi. Film ini cukup mendapat apresiasi yang positif, karena dianggap memberikan gambaran utuh pada saga Planet of the Apes menjadi sebuah siklus yang bisa dikatakan sempurna. 

5. Battle for the Planet of the Apes (1973)

Film yang merupakan penutup dari rangkaian saga Planet of the Apes ini tidak terlalu sukses di pasaran, karena dinilai apa yang disajikannya berlawanan dengan perkembangan masa depan yang disajikan dalam Planet of the Apes. 

6.Planet of the Apes (2001)

 

"Planet of the Apes" merupakan sebuah film fiksi ilmiah ditahun 2001 yang disutradarai oleh Tim Burton dan diproduseri oleh Richard D. Zanuck dan Ralph Winter. Film yang naskahnya ditulis oleh William Broyles, Jr. bersama Lawrence Konner dan Mark Rosenthal ini diadaptasikan dari novel Perancis tahun 1963 berjudul 'La Planete des singes' (Planet of the Apes) karya Pierre Boulle, dan merupakan remake dari film tahun 1968 berjudul sama dan juga instalmentkeenam dari seluruh seri film Planet of the Apes. Film ini dibintangi oleh Mark WahlbergTim RothHelena Bonham CarterMichael Clarke DuncanPaul Giamatti dan Estella Warren, dirilis pada tanggal 27 Juli 2001 dan didistribusikan oleh 20th Century Fox. Film ini bercerita tentang kecelakaan pendaratan astronotLeo Davidson di sebuah planet yang dihuni oleh kera-kera yang cerdas. Para Kera memperlakukan manusia sebagai budak, tetapi dengan bantuan kera betina bernama Ari, Leo mulai melakukan pemberontakan. 

7.Rise of the Planet of the Apes (2011)

Lagi-lagi franchise lama didaur ulang untuk film baru. Seperti yang sudah diketahui, novel Perancis tahun 1963 karya Pierre Boulle ini telah dibuat dalam beberapa versi, mulai dari seri film di tahun 1968 berjudul sama dengan novelnya, yang berlanjut dengan empat sekuelnya: Beneath the Planet of the Apes (1970),Escape from the Planet of the Apes (1971), Conquest of the Planet of the Apes(1972), dan Battle for the Planet of the Apes (1973). Lalu dua serial televisi pada kurun 1970-an (satu berformat animasi, satu lagi live action), serta serial komiknya, sampai versi remake di tahun 2001 yang dibintangi Mark Wahlberg dan disutradarai oleh Tim Burton. Novel tersebut menceritakan kisah kejatuhan umat manusia dan kebangkitan kaum primata pintar melalui sudut pandang astronot bernama George Taylor, serta pasangan primata Zira dan Cornelius yang sempat menjelajah waktu dan datang ke Bumi kala masih didominasi manusia, dan melahirkan putra mereka; Caesar yang nantinya memimpin revolusi kaum primata untuk memerangi manusia.

8.Dawn of the Planet of the Apes (2014)

Melanjutkan dari film “Rise of the Planet of the Apes” tahun 2011 lalu, “Dawn Of The Planet Of The Apes” mengambil waktu sepuluh tahun sejak peristiwa virus ALZ-113 yang menggemparkan umat manusia. Para koloni kera yang hidup tenang atas pimpinan Caesar, seekor kera yang memiliki intelejensi tinggi dan mampu bertindak layaknya manusia, harus terusik atas kehadiran manusia yang memasuki wilayah kekuasaan para kera. Koloni kera tersebut pun memperingati para manusia ini untuk tidak mengusik wilayah mereka atau akan melawan balik.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar